Langsung ke konten utama

Pengagum Rahasia (Secret Admirer)



(pertengahan 2013) Malam itu seperti malam-malam biasanya, ku duduk di ruang keluarga menatap layar televisi menonton acara favoritku, apalagi kalo bukan drama korea ditemani adik dan kakak ku. Ya drakor memang menjadi acara favoritku setiap harinya, pokoknya tidak boleh 1 episode pun yang terlawatkan.
Di tengah keasyikan ku menonton tiba-tiba handphone ku berbunyi tanda sebuah pesan telah berkunjung ke kotak masuk. Ku langsung menghampiri hp ku itu yang ku letakkan di atas lemari, sebelum meraih Hp itu tiba-tiba saja perasaan ku jadi tak enak dan puncaknya saat ku melihat sebuah nomor baru yang tak kukenali terpampang jelas dilayar hp ku seketika pula perasaanku jadi tak karuan jantungku berdetak amat kencangnya seperti bila kita menaiki flying fox tuk pertama kali dan meluncur dgn cepatnya atau menaiki kenderaan bermotor dan melaju kecang di jalan turunan seakan jantung berdetak kecang dan rasa2 nya mau copot (bayangkanlah bagaimana rasanya). Ku berpikir tak biasanya ku mengalami hal yang demikian bila ada sebuah nomor yang tak dikenal mampir di Hp ku dan ini yang pertama kalinya ku punya perasaan yang seperti itu. Ku buka pesan dari nomor itu dengan perasaan yang masih sama dan ku baca sebuah kalimat salam dalam hati “Assalammu’alaikum”.  Dalam hati ku bertanya “siapakah orang ini? Pasti ada sesuatu dengan orang ini”. Ku lalu membalas pesan darinya itu, “wa’alaikumsalam, maaf ini siapa?”.
Kebetulan saat itu drakor telah selesai di putar, aku pun lalu menuju ke ruang tamu dan duduk disana sembari menunggu pesan darinya. Pesan darinya pun masuk namun ia tak membalas pertanyaanku itu malah balik bertanya “Lagi ngapain?”. Karena penasaran dengan dirinya ku bertanya lagi dan tak menjawab pertanyaan darinya itu, “maaf ini siapa, tau nomorku dari mana?”, ia lalu membalas “kamu tak perlu tak perlu tau siapa diriku, yang penting aku tau tentangmu”. Dengan perasaan yang amat penasaran ku membalas,
“ kamu tahu tentang ku?siapa ini?”
“aku tau semua tentang mu apa yang kamu lakukan setiap harinya, aku mengetahuinya”.
Dalam hatiku berkata “what, dia tau semua tentangku? Kayak dukun aja ni orang”, disisi lain ku merasa bahwa orang ini adalah seseorang yang ku kenal. Cukup lama ku termenung, lalu ku balas lagi pesan darinya itu, dengan pertanyaan yang sama.
“siapa ini?”
Ia lalu membalas dengan singkat dan sempat membuat ku terkejut dan perasaan tak karuan kembali muncul.
“I’m your secret admirer”
Ternyata perasaanku tak salah, terang saja ada sesuatu dengan orang ini. Ku kembali berkata dalam hati dengan perasaan yang campur aduk antara senang dan penasaran , “hah, pengagum rahasia?? Seorang yang bukan sanguin melainkan melankolis-plegmatis seperti ku ini punya pengagum rahasia? Benar kah ini? Ya Allah ternyata diam-diam ada yang memperhatikanku”. Ku balas lagi pesan darinya itu,
“pengagum rahasia?”
“iya, aku adalah pengagum rahasia mu”
“tau nomer ku dari mana? Dan apa yang kamu kagumi dari ku?”.
Namun ia tak lagi membalas pesan dari ku itu, hingga saat ini tak ada pesan darinya. Cukup sekali, ya sekali hanya waktu itu saja, sekedar memberitahukan bahwa diam-diam ada yang mengagumi ku.
Sejak saat itu, rasa penasaran itu terus menghampiri ku hingga saat ini bila ku mengingat kembali tentang sms dari seorang secret admirer itu.
Dari sini, ku mulai menyadari bahwa kehidupan di dunia ini serba berbalik arah, bila kamu berbuat baik/jahat kepada seseorang, maka orang lain akan buat baik/jahat terhadap mu, dan akupun juga pernah dari zaman SMP dulu dan hingga telah duduk di bangkuh kuliah mengagumi/menyukai seorang cowok secara diam-diam tanpa perlu memberitahukan kepada keluarga dan teman-temanku bahwa aku menyukai orang tersebut, cukup aku dan Tuhan sajalah yang tahu. Ternyata itu berbalik arah, diam-diam ada yang menjadi secret admirer ku/pengagum rahasia ku. Ya ku berterima kasih sajalah sama orang itu, ternyata masih ada orang yang mengakui keberadaanku di dunia ini dan secara diam-diam memperhatikanku dan menjadi pengagum rahasiaku.
Sebenarnya menjadi secret admirer itu menarik lho (pengalaman pribadi). Menariknya di sini nich :
Ø  Kamu akan bersikap sedikit “berlebihan” yang tak seperti biasanya kamu lakukan untuk menarik perhatian orang yang kamu suka/kagumi itu untuk melihat kearahmu, baik dari dekat maupun dari kejauhan. Namun teman-teman disekitar mu itu mungkin tak menyadari kalau kamu sedang bersikap “berlebihan” untuk menarik perhatian seorang pria yang kamu suka atau kagumi itu.
Ø  Melihat atau menatap dari kejauhan dan memperhatikan apa yang dilakukan orang yang kamu sukai atau kagumi itu.
Ø  Jika si orang yang kamu sukai atau kagumi menyadari bahwa ada orang yang memperhatikan dirinya dan pandangan kalian saling beradu, kamu akan spontan mengalihkan pandangan mu kearah lain dan sensasi yang dirasakan akan berbeda, jantungmu seakan berdetak lebih cepat dan seolah-olah mau copot bila sampai ketahuan dan berharap dia tidak mengetahuinya dan tidak menaruh curiga terhadap mu.
Ø  Berharap suatu saat orang yang kamu kagumi atau sukai mengajak kamu ngobrol atau sekedar menyapamu walau hanya melalui sebuah senyuman yang manis dan tulus.
Ø  Kamu akan sering berdoa untuknya, menyebutkan/meneyelipkan namanya disetiap doamu. (itupun kalau sudah tahu namanya, kalau pun tidak jangan khawatir karena Tuhan maha mengetahui apa yang dilakukan,dirasakan hambaNya).
Ø  Mengirimkan pesan tanpa perlu memberikan petunjuk siapa pengirimnya. (ini yang belum pernah aku lakukan namun pernah kualami).
Ø  Mempunyai rasa cemburu yang sewajarnya saja bahkan tidak perlu mendramatisir rasa cemburu atau patah hati yang berlebihan (karena tahu posisi).
Ø  jika kamu tak ingin berpacaran (sebelum menikah), menyukainya dalam diam (secret admirer) adalah langkah yang baik hingga Allah merestui perasaanmu terhadapnya dan membawamu padanya menuju ikatan yang halal dan diridoiNya

Jadi seorang secret admirer terkadang ada sisi tidak enaknya:

Ø  Tidak enaknya kalo melihat orang yang kita sukai/kagumi didekati sama cewek apa lagi cewek itu adalah pasangannya, seakan ingin berkata bahkan ingin berteriak ke cewek itu “woi jangan deket-dekat sama dia, dia itu orang yang aku suka tau”. Tak kuasa seorang secret admirer berkata demikian hanya mampu berkata dalam hati alias pendam rasa.
>   punya rasa sepihak alias rasa suka yang gak pernah terbalaskan. Namanya  juga secret admirer jadi si dia nya gak tau tuk kalo kitanya lagi suka sama dia atau ngepoin dia,,,hehehe


Komentar

  1. keren noni... bisa ni aaa bisa jadi PENULIS...hehe

    BalasHapus
  2. hahaha, ini nyindir ko apa ni? atau memang pernyataan tulus dari dalam hati. :D

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

99 cahaya di langit Eropa

  Film ini sebenarnya sudah ku cari sejak dulu namun belum ketemu2 juga, eh belum lama ini ku mencari lagi dan ketemu, setelah menontonnya ternyata ni film sangat menyentuh banget walau nggak ada adegan nangis-nangisnyan, ni film pertama yang aku tonton yang didalamnya nggak ada adegan nangis-nangis tapi bisa buat aku meneteskan air mata, sumpah ni film kudu' lu tonton di jamin keren. Sinopsis dan Jalan Cerita 99 Cahaya di Langit Eropa (2013)   Film ini mengisahkan tentang perjalanan spiritual yang dialami oleh pasangan suami istri, Hanum (Acha Septriasa) dan Rangga (Abimana Aryasatya) , dalam menapaki jejak-jejak kebesaran Islam selama 3 tahun mereka menetap di bumi Eropa. Salah satu momen berharga yang diraih oleh Hanum adalah ketika ia berkenalan dan bersahabat dengan seorang muslimah asal Turki, Fatma (Raline Shah) .. Melalui penuturan Fatma, terkuak lah suka duka dalam menjalani kehidupan sebagai seorang Muslim di Eropa.  Rilis tanggal 5 Desember 2013 bua...

Setahun Lebih Mencari Kerja #TerusBerusaha

Assalamualaikum... Wah udah lama nggak ngeblog, jadi kangen ni hehehe... Umm sekarang aku mau sharing tentang usaha aku untuk mendapatkan pekerjaan di perusahaan/intansi pemerintah. Buat kalian yang masih bernasib sama kaya’ aku (masih mencari kerja )tetap semangat n terus berjuang ya...#jangan pernah putus asa. Awal mulai aku mencari kerja di pertengahan bulan Maret 2014, sebenarnya Tahun 2013 aku pernah coba-coba ikut Rekrutmen Staf Hotel Aston Kupang yang diadain di kampus alias almamaterku tercinta PNK namun GGL. Setelah   dinyatakan lulus sidang aku sudah boleh melamar pekerjaan namun ku urungkan niatku hingga menunggu ijazah keluar dan   setelah 3 bulan aku diwisuda barulah mencari kerja. Kok setelah 3 bulan itu baru cari kerja sih? Kan aku masih nunggu ijazah, kampus aku itu nggak sama dengan kampus yang lain pas diwisuda para wisudawan/watinya langsung dapat ijazah, kalo di kampus aku itu dua bulan setelah diwisuda baru dapet tuh   ijazah, nah sambil nu...

Makalah Tanggung jawab Sosial Perusahaan atau CSR

BAB I PENDAHULUAN 1. 1   Latar   Belakang Konsep Tanggung jawab Sosial Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (selanjutnya disingkat CSR)   sudah dikenal sejak dahulu   dan   mulai dikenal luas di zaman modern sejak Howard R. Bowen menerbitkan bukunya berjudul Social Responsibilities of The Businessman pada era 1950-1960 di Amerika Serikat. Pengakuan publik terhadap prinsip-prinsip tanggung jawab sosial yang beliau kemukakan membuat dirinya dinobatkan secara aklamasi sebagai Bapak CSR. Di Indonesia sendiri CSR lebih dikenal dengan   Tanggung Jawab Perusahaan d an Lingkungan (TJSL) sebagaimana yang sudah termuat dalam UUPT. Dengan keberadaan UUPT tersebut membuat kegiatan atau program TJSL menjadi kewajiban yang harus dilaksanakan oleh perusahaan . Ketentuan itu terdapat dalam Pasal 74 Ayat (1). Konsep CSR juga telah banyak berkembang di negara lain dan Indonesia mengadopsi CSR yang awalnya berkembang di negara kapitalis karena me...